Kamis, 07 Januari 2016

[ REVIEW ] GIZI SUPER CREAM

Posted by Unknown at 1:11 PM
Hellooo girls ^^

Gimana kabarnya di 2016 ini? Aku harap bahagia terus yaa~~

Because I'm bad to make a tutorial or something else so I decided to make review again hehe jadi benar adanya hampir semua post aku di blog adalah tentang review :D

Kali ini review tentang produk lokal yaa yang uda terkenal bagus loh, sekali - kali review produk lokal yee jangan melulu produk luar terus hihihi
Jadi ceritanya waktu bulan November kemarin aku ada ketempat sodara, dan liat produk Gizi Super Cream ini di meja rias tante aku, dan aku nanya itu yang pakai siapa, eh si tante jawab " ya tante lah, itu bagus loh, uda dari jaman muda dulu tante pakai, bahannya alami dari jamu-jamuan "

Nah karena cerita tanteku itu aku juga jadi keinget kalau aku juga pernah baca blog tentang si dia yang uda pakai Gizi Super Cream ini di balik kulit flawless dan bersihnya dia. Tapi karena sewaktu itu skincare yang aku pakai masih banyak jadi aku belum sempet beli hehe.
Eh tapi namanya rejeki anak soleha yaa, aku dapet kiriman dari Kawaii Beauty Japan *uwoooooooo senengnya bukan maen XDDDD pengen nyoba, eh malah dikirimin.
Ini dia yang Kawaii Beauty Japan dan Gizi Super Cream kasih ke aku :
  1. Gizi Super Scent of Seaweed Daily Nutrition Cream with SPF 18
  2. Gizi Super Scent of Seaweed Daily Natural Lightening Foam Mild
  3. Gizi Super Scent of Seaweed Daily Nutrition Cream without SPF
Siapa yang bilang Indonesia ngga punya produk bagus? Eitssss nanti dulu, coba cek produk yang satu ini. Gizi Super Cream ini walaupun produk Indonesia tapi punya banyak keunggulan loh. Lemme tell you advantages of this product :
  1. Herbal : Terbuat dari 7 bahan alami yaitu rumput laut ( Euchema Spinosum ), beras ( Oryza Sativa ), Bligo ( Benincasa Cerifera ), kedelai ( Glycine Max ), lidah buaya ( Aloe Barbadensis ), jeruk nipis ( Citrus Aurantifolia ), pepaya ( Carica Papaya )
  2. Hitech : Di sempurnakan dengan Nano Technology yang membantu menutrisi dan merawat kulit secara alami
  3. Heritage : Uda ada sejak tahun 1972, berarti uda 40 taun loh
  4. Halal
  5. No Silicone, Paraben, Hydroquinon, Mineral Oil and Colorant
Mari kita kupas perawatan wajah alami dengan Gizi Super Cream, satu-satu akan aku kupas~~ 

GIZI SUPER SCENT OF SEAWEED DAILY NUTRITION CREAM WITH +SPF 18
PACKAGING
Ini bisa di bilang pelembab sih, cuma yang ini mengandung SPF 18 dan pelembab yang satunya lagi ngga mengandung SPF.
Bentuknya tube denga warna kuning di tutupnya, warna ini yang membedakan dengan pelembab satu lagi yang tidak ber-spf. Bagiku memang lebih bagus jika suatu produk itu berjenis tube atau pump karena bisa terjamin ke-hygienisannya daripada bentuk jar karena ngga akan terkontaminasi dengan tangan kotor kita. Size dari packagingnya ini imut banget jadi ngga ribet ketika kamu ingin bawa bepergian. Isinya 18gr, menurutku lumayan banyak sih untuk kategori pelembab dengan harga yang affdorable.

Pelembab ini datang dengan dilengkapibox, dan bisa kamu lihat dari box-nya pun sudah di beri keterangan tentang keunggulannya.

COLOR, TEXTURE AND SCENT
Warnanya putih pekat seperti warna putis susu. Untuk tekstur creamnya itu sedikit lebih kental di banding dengan pelembab satu lagi yang non-spf. Jadi sewaktu aku coba aplikasikan ke kulit aku rasanya agak lama meresapnya dan juga sedikit lengket bagiku, tapi itu juga mungkin bisa disebabkan karena kulitku sendiri juga emang type oily skin kali yaa. Untuk wanginya enak khas fresh herbal gitu, tapi ngga strong banget bau herbalnya.

HOW TO USE
Sebenernya cara pakai pelembab ini sama pada umumnya, biasanya aku pakai setelah pakai toner. Dan karena ini mengandung spf jadi biasanya aku pakai ketika aku malas pakai makeup dan harus keluar rumah. Cuma masih kurang sih bagiku spf-nya, karena cuma +SPF 18 jadi perlu touch-up lagi setelah beberapa saat lagi dan itu ribet hehe XDDDD
PROS
  • No Silicone, Paraben, Hydroquinon, Mineral Oil and Colorant ( jarang banget loh produk Indonesia yang uda nerapin Non Paraben )
  • Herbal Ingredients
  • Harga terjangkau
  • Ada efek brightening dan Smoothingnya
 CONS
  •  Terasa lengket
  • Kandunga SPFnya masih kurang karena cuma baru +SPF 18
GIZI SUPER SCENT OF SEAWEED DAILY NUTRITION CREAM WITHOUT SPF
PACKAGING
Packaging pelembab yang satu ini juga sama dengan yang aku bahas sebelumnya, sama bentuknya tube, yang membedakan cuma warna tutupnya saja. Yang ini warna tutpnya hijau, jujur aku pribadi lebih suka dengan packaging yang warna hijau ini :DDDD
Untuk isinya juga sama yaitu 18gr, sizenya sama juga. Pokoknya sama persis deh ini ama saudara kandungnya yang ber-spf itu cuma beda di warna tutupnya saja. Ini juga datang dengan box.

COLOR, TEXTURE AND SCENT
Warna pelemebabnya juga putih sama seperti saudaranya, kkkkkk. Tapi untuk teksturenya yang ini sedikit lebih cair jadi lebih cepat meresap dikulitku. Wanginya juga sama seperti pelembab yang ber-spf yaitu fresh herbal yang ngga strong.

HOW TO USE
Aku pakai ini biasanya setelah cuci muka atau setelah pakai toner, dan paling sering aku aplikasiin pas malam hari karena perawatan kulit terbaik adalah pada saat kulit kita istirahat di malam hari jadi lebih maksimal cara kerja pelembabnya jua :)))
PROS
  • No Silicone, Paraben, Hydroquinon, Mineral Oil and Colorant ( jarang banget loh produk Indonesia yang uda nerapin Non Paraben )
  • Herbal Ingredients
  • Harga terjangkau
  • Ada efek brightening dan Smoothingnya
  • Tidak lengket
  • Cepat meresap di kulit
CONS
  • Tidak membantu mengurangi minyak di wajah
 GIZI SUPER SCENT OF SEAWEED DAILY NATURALLIGHTENING FOAM MILD
PACKAGING
Kalau yang ini facial foamnya, dia dateng ngga pakai box,dan bentuk dia pun sama seperti saudara lainnya yaitu tube. Dan lagi lagi warnanya hijauuuu ihh aku sukaaaak :D karena di packagingnya there's nothing special jadi ngga perlu aku jelasin lagi ya, sama persis deh kalau masalah packaging ama saudaranya juga.
Di bagian belakang di jelaskan kalau facial foam ini di formulasikan untuk membantu mencerahkan kulit ( siapa cewek yang ngga suka dengan kata " mencerahkan " haha ) dan mengurangi kusam dan munculnya flek hitam.

COLOR, TEXTURE AND SCENT
Warnanya lagi-lagi putih hihi cuma bukan putih pekat. Pertama aku  pakai agak kaget ama teksturnya karena ini bagiku encer sekali. Ini beda dari facial foam lainnya yang rata-rata pasti teksturnya kental. Wanginya ternyata semua produk dari Gizi Super ini adalah sama, ngga ada bedanya sama sekali yaitu sama-sama fresh herbal.

Awalnya aku pikir ini facial foam biasa-biasa aja tapi ternyata cukup ajaib juga haha, yang pertama ini facial foam bikin kulit keset bersih tanpa ninggalin kering kaya ketarik di muka, lalu yang kedua ini produk cukup ampuh untuk bisa ngapus eyeliner waterproof aku, wohooooo cukup ajaib kan :DDD

Lihatkan hasilnya, walaupun masih ada sisa eyelinernya dikit tapi itu di luar ekspektasi loh yaa kalau pakai facial foam ini bisa banget bersihin make-up yang waterproof, aaaaaaaaakkk sukaaaaaak :))) ini aja aku belom pake make-up remover.

PROS
  • No Silicone, Paraben, Hydroquinon, Mineral Oil and Colorant ( jarang banget loh produk Indonesia yang uda nerapin Non Paraben )
  • Herbal Ingredients
  • Harga terjangkau
  • Ada efek brightening dan Smoothingnya
  • Bantu mnegurangi minyak berlebih di wajah
  • Cukup efektif buat bersihin make-up
  • Bikin kulit keset tanpa bikin muka kering kaya ketarik tarik
CONS
  •  Karena tektsurenya sedikit encer jadi boros makenya ;p
MY THOUGHT
Dari semua produk yang uda aku coba selama beberapa minggu ini aku paling suka ama Daily Natural Lightening Facial Mild sama Super Cream Daily Nutrition Creamnya, yap favorite bangeeeeet. 
Untuk pelembabnya ini bikin kulit muka-ku jadi halus, lembab dan cerah dan sedangkan untuk facial foamnya ini bikin kulitku jadi bersih dan bikin jerawat jadi calm juga hehe mungkin karena ingredientsnya dari herbal juga kali yaa.
Kalau pelembab spfnya aku memang kurang suka, karena walaupun ini produk bisa di pakai untuk all type skin tapi di aku malahan jadi bikin kulit muka-ku makin berminyak. Dan pelembab spfnya juga terlalu lengket bagiku, jadi aku kurang suka.
Tapi ngga suka di aku, bukan berarti jelek ya girls karena type kulit orang berbeda jadi bisa jadi di aku bikin makin oily tapi di kalian ngga :))))
Lagian aku juga bukan tipe orang suka make macem pelembab ber-spf jadi biasanya kalau aku keluar rumah aku ngga pernah pake sun cream, tapi aku langsung pake make-up yang sudah ber-spf seperti bb cream atau cc ream.

Thanks for Kawaii Beauty Japan to sending this product for me~~
Sekian dulu ya review tentang Gizi Super Creamnya

THANKS FOR READING

See you on my next post~~~
Info :
Gizi Super Daily Natural Lightening Facial Mild IDR 24.960
Gizi Super Daily Nutrition Cream IDR 34.960
Gizi Super Daily Nutrition Cream with +SPF 18 IDR 40.000

Kalian bisa beli produk ini di website resmi Gizi Super Creamnya langsung silahkan klik disini

 









2 komentar:

  1. terima kasih reviewnya, ini bisa menjadi salah satu solusi dalam perawatan kulit.
    manfaat tomat untuk wajah

    BalasHapus
  2. Secara bertahap, grup Gizi Cosmetics di Whatsapp akan dihapus dan sepenuhnya akan migrasi ke Telegram. Salah satu alasan utama...., agar member baru yg bergabung tidak lagi kepo-in hal2 yg sebetulnya sudah dibahas. Krn member baru di grup Telegram bisa membaca percakapan sebelum dia join.

    Gabungnya bisa ke sini....
    https://t.me/joinchat/ETbdXhSEHqWPIwywLxCIww

    BalasHapus

 

Loni Loreta Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea